6 Cara Mudah Memfoto Makanan Lewat Handphone

teknik memotret makanan dengan hp

Sudah menjadi hal yang wajar jika hal pertama yang kita lakukan saat nongkrong di tempat makan adalah memfoto makanan yang ada di depan kita, entah itu untuk menjadi dokumentasi atau untuk kita upload ke media sosial.

Siapa yang menyangka jika ternyata ada food photographer Jakarta yang bersedia membantu Anda mengambil gambar makanan yang dipesan agar terlihat lebih aesthethic, lho!

Nah, sebagai informasi saja bahwa foto makanan yang bagus ternyata tidak hanya dihasilkan oleh kamera sekelas SLR saja, tapi juga bisa dilakukan dengan menggunakan smartphone yang Anda gunakan.

Cara Mudah Memfoto Makanan dengan Smartphone

Usut punya usut, food photographer Jakarta memiliki trik atau cara mudah dalam memfoto makanan melalui smartphone agar gambar yang dihasilkan pun terlihat lebih menarik nan apik. Apa saja ya? Berikut ini adalah ulasannya:

  1. Pencahayaan Harus Tepat

Penggunaan cahaya dalam sebuah foto wajib hukumnya untuk diperhatikan. Anda bisa menggunakan dukungan cahaya matahari agar gambar yang dihasilkan menjadi lebih menarik. Namun jika tidak keadaan tidak mendukung pencahayaan alami dari matahari, Anda bisa menggunakan bantuan lampu meja maupun floor lamp.

Mengapa tidak dengan menggunakan lampu atas saja? Banyak orang yang setuju dengan pendapat yang mengatakan bahwa pencahayaan dari lampu meja dan floor lamp dianggap lebih alami dan tidak memiliki kontras yang terlalu jauh dari makanan.

Sebagai tambahan informasi saja, jangan pernah gunakan flash dari smartphone jika cahaya di sekitar sudah cukup, pasalnya terlalu banyak pencahayaan dari berbagai sumber yang berbeda hanya akan menimbulkan bayangan yang malah akan membuat gambar terlihat aneh.

  1. Kesesuaian Properti dan Konsep

Properti yang digunakan pun harus sesuai dengan konsep yang diangkat. Kesesuaian properti dan konsep yang diangkat akan menghasilkan gambar dengan harmoni dan kontras yang sempurna.

  1. Memerhatikan Framing

Meskipun terdengar sederhana, tapi kebutuhan framing juga patut untuk diperhatikan. Mengapa demikian?

Foto dari kamera smartphone juga bisa menghasilkan distorsi. Contohnya saja adalah makanan yang sebenarnya memiliki ukuran besar akan terlihat kecil pada foto jika diambil secara sejajar. Triknya adalah dengan mengambil view 45 derajat dari objek yang hendak difoto. Selain itu, Anda juga bisa mengambil gambar dari top view, yaitu sejajar dari atas.

  1. Menggunakan Makanan dalam Jumlah Ganjil

Dipercaya atau tidak, penggunaan objek dalam jumlah ganjil akan membuat gambar yang dihasilkan menjadi lebih menarik untuk dilihat. Contohnya saja adalah sepiring gado-gado akan terlihat lebih baik dibandingkan dengan dua piring.

Pun demikian dengan 3 cup muffin yang akan terlihat lebih menawan dibandingkan dengan yang berjumlah 2 atau 4. Faktanya adalah penggunaan objek dalam jumlah ganjil bisa mempermudah photographer untuk melakukan penataan sesaat sebelum foto diambil.

  1. Focus Mode

Sudah sangat jelas jika mode fokus akan memengaruhi kualitas gambar dari objek foto tersebut. Sebagai seorang photographer pemula, Anda bisa memasang auto focus dan auto lainnya agar pengambilan gambar menjadi lebih mudah. Pasalnya kesalahan dalam setting fokus bisa memberikan dampak yang sangat fatal, lho!

Sebagai trik tambahan, Anda sebaiknya menghindari penggunaan zoom in dan zoom out. Dibanding dengan penggunaan keduanya, Anda bisa memotretnya secara manual dengan mendekatkan atau menjauhkan smartphone dari objek makanan yang hendak difoto.

  1. Gunakan Dukungan Filter

Siapa yang bilang kalau penggunaan filter itu norak? Istilah seperti itu hanya eksis untuk mereka yang tidak paham betul dengan penggunaan filter secara optimal. Filter justru akan membuat gambar yang diambil menjadi lebih cantik dan menambah nilai estetik yang terkandung di dalamnya.

Itulah beberapa cara mudah yang bisa dilakukan untuk mengambil gambar dengan menggunakan kamera smartphone. Tapi jika ingin mempercayakan tugas pengambilan gambar pada ahlinya agar hasilnya pun terjamin, Anda bisa segera menghubungi https://www.ervanrustam.com/food-photographer-jakarta.